Tanda Hubungan Anda Diselimuti Perselingkuhan

with No Comments

Tanda Hubungan Anda Diselimuti Perselingkuhan


Di dunia ini, tidak ada pasangan yang ingin hubungannya berakhir dengan sia-sia akibat alasan yang sebenarnya bisa dihindari, seperti perselingkuhan.


Perselingkuhan biasanya melibatkan orang ke-3 dari pihak wanita ataupun pihak pria. Pria atau wanita yang berselingkuh

biasanya memberikan perasaan, perhatian, dan emosi yang lebih besar kepada orang ke-3 tersebut, daripada pasangannya sendiri.

Hal ini tentu saja akan merusak suatu hubungan yang awalnya berjalan mulus. Tidak hanya pada saat pacaran saja, orang yang

sudah membuat komitmen seumur hidup dalam suatu ikatan pernikahan pun dapat diderai ‘badai’ perselingkuhan ini dengan

berbagai macam sebab. Jika anda jeli dan peka terhadap situasi sekitar, anda sebenarnya dapat melihat dan mengenali tanda-

tanda hubungan kamu yang sedang di selimuti perselingkuhan.

Apa sajakah tanda-tanda tersebut?


Pasangan Mendadak Selalu Terlihat Rapih


undangan pernikahan unik dan murahPasangan anda tiba-tiba rajin berolahraga, bercukur rapih, dan memakai

pakaian bagus tanpa sebab? Hati-hati, bisa jadi pasangan anda sedang

mencoba untuk berselingkuh. Ya, salah satu tanda yang paling terlihat

adalah pasangan anda yang tanpa sebab yang jelas mendadak memakai

parfum terbaiknya, baju paling bagus dan terlihat jauh lebih rapih dari biasanya.

Hal ini bisa disebabkan karena pasangan anda ingin membuat kagum selingkuhannya, sama seperti pada saat anda dan pasangan

anda pdkt dahulu. Jika ini terjadi, segera selidiki dan cari tahu apa yang sebenarnya menyebabkan pasangan anda berlaku seperti

ini. Syukur-syukur, karena pasangan anda ingin selalu terlihat menarik di depan anda.

Tanda Hubungan Anda Diselimuti Perselingkuhan


Anda Tidak Diperbolehkan Bertemu Teman/Rekan Kerjanya


Sangatlah wajar jika ada pertemuan bisnis yang santai, seorang istri atau suami mengajak pasangannya. Apalagi jika teman-teman

dan rekan kerjanya membawa pasangannya juga. Namun bagaimana jika anda tidak diperbolehkan untuk ikut ke acara bisnis

tersebut? Sudah tentu anda merasa curiga dan penasaran apa yang sebenarnya terjadi. Segera cari tahu ke teman dan rekan-

rekan kerjanya apakah benar tidak diperbolehkan membawa pasangan untuk acara tersebut. Jika tidak benar, anda harus

bertanya secara tegas apa alasan anda tidak di ajak. Bukan paranoid dan terlalu curiga, namun sebagai pasangan anda tentu

berhak bertanya. Jika setelah ditanya dan pasangan anda terlihat lebih enggan dan terkesan menutup-nutupi sesuatu, ada

kemungkinan pasangan anda sedang berselingkuh.


Anda Kebanjiran Hadiah


price cardBukankah menyenangkan jikalau pasangan anda datang kerumah

kemudian memberi hadiah yang anda inginkan? Apalagi jika hal ini terus

menerus dilakukan hampir setiap hari, tentu anda akan serasa di khayangan.

Tapi tunggu dulu, anda harus berhati-hati dengan kelakuan ‘baru’ pasangan

anda ini. Kebanyakan orang yang selingkuh mempunyai kebiasaan membeli

hadiah untuk pasangan yang diselingkuhinya sebagai penghapus rasa

bersalah. Hadiah ini biasa disebut sebagai guilt gifts, yang diberikan agar rasa mengkhianati dan rasa bersalah hilang dan tidak

hinggap di tubuh sang peselingkuh.

Boleh saja anda merasa senang, namun diam-diam anda harus menyelidiki penyebab dan

alasan kenapa pasangan anda berlaku seperti ini.

BACA JUGA:

Ombre Style Untuk Gaun Pengantin?

Tanda Hubungan Anda Diselimuti Perselingkuhan


Pasangan Anda Selalu Gelisah Di Dekat Anda


Contoh UndanganJika biasanya pasangan anda selalu santai, rileks dan dekat dengan anda namun

tiba-tiba menjadi selalu gelisah dan terkesan menjaga jarak dengan anda, anda

patut curiga dan bertanya ada apa sebenarnya. Pasangan yang mendadak

menjadi gelisah jika berada didekat anda bisa jadi dikarenakan ada rahasia

yang ditutup-tutupi. Perselingkuhan tentu saja tidak akan terjadi di depan

mata, namun lewat jalur belakang dimana pasangannya tidak dapat

melihat. Tanyakan secara frontal dan selidiki dengan diam-diam apa penyebab pasangan anda selalu gelisah. Mulailah dari

mengecek handphone pasangan anda, lihat isi dari akun sosial medianya, dan selidiki chat-chatnya. Jika sebelumnya pasangan

anda merasa santai dan tidak pernah menutupi apa yang ada didalam handphonenya, tentu dia tidak akan marah saat

anda ‘menggeledahnya’.


Pasangan Anda Menjadi Gampang Marah

Apakah pasangan anda tiba-tiba menjadi gampang marah? Atau memperlihatkan kemarahan yang belum pernah anda lihat

sebelumnya? Jika pasangan anda melakukan ini, ada kemungkinan kemarahannya adalah jalan untuk menyalurkan rasa

bersalahnya kepada anda. Mungkin dia merasa bersalah sudah berselingkuh dengan anda, tapi tentu saja tidak bisa jujur dan

bercerita kepada anda. Orang yang selingkuh bisa menjadi sangat moody karena ‘termakan’ dengan rasa bersalah yang

dimilikinya. Perubahaan mood yang cepat akan mengakibatkan gesekan konflik yang sebelumnya belum pernah terjadi pada

anda dan pasangan. Jika tanda-tanda ini muncul, segera cari tahu penyebabnya sebelum kemarahan ini berubah menjadi

kekerasan verbal atau fisik.

Sebenarnya, masih banyak tanda-tanda lain yang menandakan bahwa hubungan anda mungkin sedang dilanda badai

perselingkuhan. Sebelum menuduh langsung pasangan anda selingkuh, anda harus benar-benar meniliti dan menyelidiki

dalam-dalam hingga pasti 100%, apakah pasangan anda selingkuh atau tidak. Takutnya, anda menuduhnya selingkuh namun

pasangan anda ternyata tidak selingkuh, yang sudah jelas akan menjadi permasalahan yang baru. Dan sebagai pencegahan,

bicarakan kembali hubungan kedepan, batas-batas toleransi privasi yang diperbolehkan, dan saling mengingatkan untuk saling

menjaga kepercayaan. Semakin respek seseorang dengan pasangannya, semakin aman hubungan anda dari badai perselingkuhan

ini.

author: Rani

Leave a Reply